Undangan Kemendikbud [ teks cerita inspiratif]

 

Undangan Kemendikbud

gambar : dokumentasi pribadi

Di tahun 2018 saya mengikuti sidang terpumpun UKBI atau sidang pengesahan soal-soal Uji Kemahiran Berbahasa  Indonesia (UKBI) di Taman Mini Indonesia Indah (TMII), acara berlangsung sehari setelah sebelumnya agenda pembuatan soal UKBI di hotel berlokasi di Jakarta. UKBI ialah salah satu tes yang dinaungi oleh Badan dan Pembinaan Bahasa sekarang sudah berganti menjadi Badan Perbukuan dan Sastra, yaitu menangani isu-isu terkait kebahasaan yang marak di tanah air, bahasa daerah, bahasa asing yang diserap ke dalam bahasa Indonesia, serta fenomena bahasa yang sedang ramai di kalangan remaja saat ini (bahasa jaksel)

Momen seperti itu berawal dari bergabungnya saya menjadi tim pembuatan modul pembelajaran pada saat menduduki kursi perguruan tinggi. Seorang dosen menawari saya untuk mengikuti acara yang dipelopori oleh Kemendikbud tersebut. Pembuatan soal pun berlangsung selama sehari penuh, dengan agenda pembuatan secara langsung lalu tahapan menyunting soal secara bersama-sama dipandu oleh pakar bahasa. Rangkaian acara pun berlagsung selama 2 hari 1 malam. Sekadar penjabaran, UKBI itu rangkaian tes kemahiran berbahasa Indonesia sejenis Toefl tapi berbahasa Indonesia. Guna melihat tingkatan kemahiran berbahasa Indonesia secara tertulis, dan berbicara. Tes UKBI dapat diikuti oleh semua kalangan, baik dari pelajar, masyarakat, karyawan swasta, dan turis asing.

sumber gambar : dokumentasi pribadi

Momen tersebut menjadi pengalaman yang sangat berharga dan berarti sekali bagi saya. Di mana saya mendapat ilmu baru dari segi kebahasaan dan membuat jejaring di lingkungan sosial. Sebab, selama pelaksaan pembuatan soal dan sidang pembakuan saya dipertemukan dengan orang-orang yang sangat ahli di bidangnya yaitu bidang linguistik, bidang kesastraan, dan pegiat literasi. Banyak Tak hanya itu, pada kesempatan undangan dari Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan saya mendapat kesempatan untuk bertemu dengan Menteri Pendiidkan Prof. Dr. Muhadjir Effendy, M. A. P (masa jabatan 2016-2019).

 

Komentar